Sebelum nonton ni film dapet omongan dari temen-temen, katanya film ini sedih banget. Bercerita tentang kesetiaan seekor anjing kepada tuannya. Yang nonton bakal nangis sedih deh. Agak gak percaya sih coz diliat dari covernya gak menarik hehe. Apa hubungannya ya ma cover?? Tapi ada sih memang.
Baru tadi siang sempet nonton. Awalnya sih biasa aja. Seekor anak anjing dikirim dari Tibet atau china ya? Gak jelas juga. Dikirim ke Amerika. Saat sampai di bandara amerika alamat penerima hilang tertiup angin. Jadilah anak anjing ini terlantar di stasiun kereta.
Akhirnya ada seorang pria paruh baya memeliharanya. Dan diberi nama Hati. Anjing ini sangat disayang nya sampai tumbuh dewasa. Sampai pria ini pergi kerjapun diikuti nya sampai stasiun dan menunggunya sampa pulang lagi.
Sampai pada akhirnya, pria ini meninggal saat selesai mengajar. Hati menunggunya dengan setia didepan stasiun. Kesetiaannya ini berlanjut selama 9 tahun.
Film ini berdasarkan cerita nyata yang terjadi di jepang dan dibuatkan patungnya di depan stasiun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar